Jumat, 06 Agustus 2010

Lapindo meluap .......!!!!!


Aduh saya makin pusing dengan kasus ini langsung simak saja deh...haha

Sidoarjo - Air lumpur Lapindo yang meluap di Tanggul 21 Jatirejo disebabkan dampak dari longsornya gunung lumpur di pusat semburan.

Kejadian longsoran gunung lumpur terjadi sejak tiga pekan lalu. Longsoran terjadi di titik 43 dan 25 itu menyebabkan volume semburan lumpur meningkat. Di hari normal, volume semburan lumpur 10 ribumeter kubik perhari.

"Imbas dari lonsornya gunung lumpur itu menyebabkan volume lumpur meningkat, tadi pagi cukup besar," jelas Humas Badan Penanganan Lumpur Sidoarjo (BPLS) Achmad Khusairi saat dihubungi detiksurabaya.com, Jumat malam (6/8/2010).

BPLS kata Khusairi telah berupaya secara maksimal untuk membendung luapan dengan memasang karung berisi pasir. 7 Truk dikerahkan untuk mengangkut karung pasir tersebut.

Khusairi mengatakan, warga maupun pengguna jalan Jalan Raya Porong tidak perlu khawatir. Sebab kata dia, luapan di titik 21 atau belakang pos pantau titik 21, sudah bisa dikendalikan.

"Kita sudah melakukan peninggian. Dan sekarang sudah tertutup," jelasnya.

BPLS kata dia juga melakukan peninggian tanggul di Kedungbendo, Tanggulangin. "Biar tidak terjadi over topping (meluap)," tambahnya.

sumber http://surabaya.detik..com/read/2010...pur?y991102465

Tidak ada komentar:

Posting Komentar